Pantai Cirali merupakan sebuah pantai yang indah yang tersembunyi di selatan barat Turki, yang dapat di jangkau dengan perjalanan darat selama kurang lebih 1,5 jam dari kota Antalaya.

Sesaat sebelum mencapai Pantai anda akan memasuki sebuah desa kecil Cirali, sebuah desa yang indah yang di kelilingi pohon pinus, ladang hijau dan kebun jeruk, mampu menghipnotis para turis yang sedang berlibur ke tempat ini kedalam suasana yang tak terlupakan.

Pantai ini sangat cocok bagi untuk liburan keluarga dan para pecinta alam, dengan Hamparan pasir berwarna keemasan yang indah dan terpencil dipeluk oleh Laut Mediterania yang berkilauan dan Pegunungan yang bagaikan di filem “Lord of the Rings” yang menjulang tinggi, Mampu membuat orang yang bersantai terbuai dalam keindahanya.

Tapi jika hanya bersantai di tepi pantai saja tidak cukup untuk Anda, cobalah melakukan petualangan mistik ke bebatuan yang terbakar di Gunung Chimaera dimana nyala api berkobar di celah bebatuan.

Selain itu ada hal yang menarik yang dapat dilakukan di pagi hari, yaitu menuju ke tepi laut untuk melihat kura-kura tempayan yang sedang menggali pasir.

Pantai ini di lindungi oleh Turkish Forestry and Culture and Tourism ministries agar pembangunan yang dapat merusak alam di minimalisir sehingga menjadikan tempat ini sangat ideal bagi pengunjung yang tidak terlalu suka dengan kebisingan dan eksploitasi alam yang berlebihan.

Scroll to top